Installasi MySQL 8.0 di Windows 10

#1 Download file zip MySQL server 8.0 pada link ini.

#2 Extract ke folder pilihan anda. Saya akan menggunakan folder C:\Mysql untuk contoh ini.

#3 Buka cmd.exe lalu masuk ke folder C:\MySQL\bin. Di dalam folder bin tersebut akan ada file mysqld.exe.

#4 Jalankan perintah dibawah untuk menginisialisasi folder data (C:\MySQL\data).

C:\Mysql\bin\mysqld.exe --initialize-insecure

#5 Lalu jalankan perintah dibawah untuk memulai. Berikut link untuk opsi-opsi mysqld.exe.

C:\Mysql\bin>mysqld.exe
C:\Mysql\bin>mysqld.exe --console

#6 Command prompt window kalian akan nyangkut selama mysqld.exe sedang berjalan.

#7 Kita bisa check dengan perintah netstat -a atau netstat -a | findstr 3306 untuk memastikan MySQL sudah berjalan. Pastikan port 3306 sudah terdaftar dan memiliki state LISTENING.

 Proto  Local Address          Foreign Address        State
...
  TCP    0.0.0.0:3306           DESKTOP-XXX:0      LISTENING
...

#8 Untuk menghentikan server gunakan perintah dibawah, atau bisa juga dengan menekan CTRL+C pada window command prompt yang nyangkut.

C:\Mysql\bin>mysqladmin.exe -u root shutdown

#9 Check sekali lagi dengan perintah netstat -a untuk memastikan port 3306 sudah tidak terdaftar.

#10 Program mysqld.exe jika dijalankan akan nyangkut (muncul command terminal window yang harus didiamkan). Solusinya: buat script bernama start_mysql.bat atau nama apapun dengan extension .bat dan isi sebagai berikut:

@ECHO OFF
powershell Start-Process "C:\Mysql\bin\mysqld.exe" -WindowStyle Hidden

#11 Jika kalian ingin menginstal mysqld.exe sebagai service: buka cmd.exe sebagai administrator, lalu jalankan perintah dibawah.

C:\Mysql\bin>mysqld.exe --install

#12 Check jika service sudah terpasang.

Note: Service akan auto-start pada restart berikutnya.

C:\Mysql\bin>sc query mysql

SERVICE_NAME: mysql
        TYPE               : 10  WIN32_OWN_PROCESS
        STATE              : 1  STOPPED
        WIN32_EXIT_CODE    : 1077  (0x435)
        SERVICE_EXIT_CODE  : 0  (0x0)
        CHECKPOINT         : 0x0
        WAIT_HINT          : 0x0

#13 Start MySQL service pada windows.

C:\Mysql\bin>net start mysql

#14 Check lagi dengan perintah sc query mysql.

SERVICE_NAME: mysql
        TYPE               : 10  WIN32_OWN_PROCESS
        STATE              : 4  RUNNING
                                (STOPPABLE, PAUSABLE, ACCEPTS_SHUTDOWN)
        WIN32_EXIT_CODE    : 0  (0x0)
        SERVICE_EXIT_CODE  : 0  (0x0)
        CHECKPOINT         : 0x0
        WAIT_HINT          : 0x0

#13 Untuk menghapus dari service: buka cmd.exe sebagai administrator, lalu jalankan perintah dibawah.

Pastikan service tidak berjalan. Karena kalau masih berjalan nggak bisa di remove. Untuk menghentikan service gunakan perintah net stop mysql.

C:\Mysql\bin>mysqld.exe --remove

Selamat mencoba!


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *